Tapi tahukah korang jurus yang diajarkan oleh Master Roshi selama berpuluh-puluh tahun kepada Son Goku ini memiliki sejarah masa lalu yang kelam. Seperti cukup banyak diketahui, asal usul Kamehameha diambil oleh Akira Toriyama dari seorang raja kepulauan Hawaii yang bernama Kamehameha.
Kejadian ini bermula ketika Akira Toriyama mengunjungi kepulauan Hawaii dan melihat patung Raja Kamehameha yang berdiri teguh. Nachi Nikami, isteri dari Akira Toriyama yang sedang mendampingi pun menyarankan nama Kamehameha sebagai jurus Son Goku kerana mudah diingat.
Konon menurut legenda Hawaii, seorang raja akan dilahirkan dan mempersatukan kepulauan tersebut, dan tandanya adalah sebuah komet. Raja Kamehahema sendiri disebutkan lahir tak berselang lama dari penampakan komet Halley yang melintasi kepulauan Hawaii pada tahun 1758. Tak menghairankan jurus Kamehameha yang diciptakan oleh Akira Toriyama memiliki kemiripan dengan komet yang sedang melaju kencang.
Tapi siapa sebenarnya Raja Kamehameha? Ia lah orang yang mempersatukan Kepulauan Hawaii dalam peperangan dan mendirikan Kerajaan Hawaii pada 1810. Produksi gula yang melimpah kala itu, membuat kepulauan Hawaii menjadi daerah yang cukup menarik bagi negara-negara lain seperti Amerika Serikat, Prancis, Inggris hingga Denmark.
Tahun 1890 industri gula di Hawaii goyah karena UU tarif McKinley yang memungut tarif tinggi pada gula impor di Amerika. Dan tahun 1898 secara resmi Kepulauan Hawaii dicaplok oleh Amerika Serikat.
Di balik kisah kelam tersebut, Raja Kamehameha meninggalkan warisan yang digunakan sampai sekarang. Ia dikenang kerana hukum mamalahoe, sekarang digunakan di dunia untuk melindungi hak asasi manusia dari orang awam dalam peperangan.